2 mins read

Strategi Efektif Meningkatkan Kemampuan Menulis

Doc. Infodepok.net

Sering kali kita mengalami kesulitan dalam berkomunikasi secara tertulis atau pernahkah Anda melihat seorang penulis atau pengarang novel sedang menulis sebuah karya? Kadang kita juga ingin bisa menuangkan gagasan seperti para penulis tersebut, namun mengapa hal itu terasa begitu sulit? Menulis merupakan kegiatan yang sangat penting, baik dalam dunia perkuliahan, pekerjaan, maupun sebagai hobi. Menulis adalah cara untuk menuangkan gagasan, ide, atau pikiran ke dalam bentuk kata-kata, kalimat, atau paragraf. Namun, bagi sebagian orang, menuangkan ide ke dalam tulisan bisa menjadi sangat sulit karena beberapa faktor. Lalu, bagaimana kita bisa meningkatkan kemampuan menulis kita? Berikut adalah beberapa tips dari Natural:

1. Baca berbagai hal yang menarik: Novel, komik, majalah game, webtoon, atau bahkan status lucu dari teman di media sosial. Dengan membaca banyak, kosakata dan gaya bahasa yang berbeda-beda dapat kamu kembangkan kembali.

2. Tulis seperti sedang bercerita: Bayangkan lagi saat kamu sedang menceritakan sesuatu kepada teman. Tulislah apa yang ada di pikiranmu tanpa perlu terlalu kaku. Lama kelamaan, gaya penulisanmu akan terasa lebih alami.

3. Berani ada typo, tapi jangan berlebihan: Biar tulisanmu enak dibaca, tetap perhatikan EYD secukupnya. Kamu tak perlu langsung jago seperti seorang profesional, yang penting pesan yang ingin disampaikan dapat tersampaikan dengan baik dan rapi.

4. Ringkaskan berita setiap hari: Latihan untuk meringkas berita atau artikel dapat membantumu untuk lebih mahir dalam mengambil inti dari suatu informasi. Selain itu, kamu juga akan menambah kosakata baru.

5. Ikuti lomba menulis online: Ada banyak lomba menulis online yang bisa kamu ikuti. Selain mendapatkan pengalaman, siapa tahu kamu bisa menjadi pemenangnya!

6. Bergabunglah dengan komunitas penulis di internet: Berinteraksi dengan sesama penulis dapat memberikan semangat dan kesempatan untuk saling membaca karya masing-masing.

7. Tulis tentang topik yang kamu minati: Kamu akan lebih rajin menulis jika topik yang kamu tulis adalah hal yang kamu sukai.

Jangan lupa untuk membaca ulang tulisanmu sendiri. Dengan memposisikan diri sebagai pembaca, kamu dapat lebih mudah mengevaluasi dan berkembang dalam menulis.

Intinya, jangan takut untuk membuat kesalahan dan teruslah mengasah kemampuan menulismu dengan sering menulis! Semakin sering kamu menulis, semakin baik kemampuan menulismu akan menjadi.

Penulis: Maeve

Penyunting: Liliane

#natural

#naturalunila

#persmahasiswa

#salampers

#fmipaunila

#akucintaunila

#unila

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *